1. HOME
  2. »
  3. BERITA

286 Legenda olahraga Indonesia raih penghargaan dari pemerintah

Editor: Haris Kurniawan  14 Desember 2017 09:30
news/2017/12/14/151573/286-legenda-olahraga-indonesia-raih-penghargaan-dari-pemerintah-1712146.jpg

Merdeka.com, Ayo Olahraga - Pemerintah melalui Kementerian Pemuda dan Olahraga memberikan penghargaan kepada 286 legenda olahraga. Para legenda ini dinilai sebagai olahragawan berprestasi yang telah menorehkan catatan prestasi membanggakan bagi Indonesia dalam berbagai event Internasional dan juga multievent dari level SEA Games, Asian Games, hingga Olimpiade.

Malam Anugerah bagi para legenda olahraga ini diberikan langsung oleh Menteri Pemuda dan Olahraga, (Menpora) Imam Nahrawi. Bertempat di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan Imam menilai ini sebagai bentuk komitmen pemerintah.

“Inilah bentuk komitmen kuat Pemerintah di era Presiden Jokowi saat ini yang lebih peduli dan berpihak pada nasib dan masa depan atlet,’’ ucap Imam, Rabu (13/12/17).

“Semoga apa yang sudah diberikan kepada bangsa dan negara melalui olahraga akan dikenang selamanya dapat menjadi pemicu dan semangat para olahragawan kita saat ini untuk maju dan berprestasi di tingkat dunia,” tambahnya.

Pada kesempatan ini bentuk apresiasi yang diberikan selain berupa piagam penghargaan, juga uang senilai Rp40.000.000. Memangdengan nominal ini Imam menilai tidak ada artibya dibanding para legenda yang berjuang tulus mengibarkan bendera merah putih.

“Inilah bentuk apresiasi kepada para pahlawan olahraga sekaligus memberikan spirit pantang menyerah bagi olahragawan-olahragawan yang masih aktif terlebih bagi atlet yang akan berjuang di Asian Games dan Asian Para Games 2018 mendatang, agar bisa menorehkan sejarah seperti pendahulu-pendahulunya,” tutupnya.

KOMENTAR ANDA