1. HOME
  2. »
  3. BERITA

Boneka maskot Asian Games 2018 bakal jadi karya anak bangsa

Editor: Haris Kurniawan  06 Desember 2017 12:20
news/2017/12/06/151126/boneka-maskot-asian-games-2018-bakal-jadi-karya-anak-bangsa-171206f.jpg

Merdeka.com, Ayo Olahraga - Bekerjasama dengan komunitas dr.Bear.co, Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) berupaya melakukan pembuatan boneka maskot Asian Games diproduksi di dalam negeri. Langkah ini juga dilakukan dalam upaya meningkatkan peran industri olahraga Indonesia.

Untuk itu Kemenpora melalui Deputi Industri dan Promosi Olahraga menggelar acara Fasilitasi Pembinaan dan Pengembangan Sentra Industry Olahraga. Kegiatan yang berlangsung di Bandung ini mencoba memberi kesempatan kepada industri kerajinan tangan Bandung untuk membuat aksesoris berupa boneka maskot Asian Games 2018.

Kegiatan ini dibuka Asisten Deputi Industri dan Promosi Olahraga Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga, Suryati, dan juga dihadiri oleh Kepala Bidang Pemuda pada Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Jawa Barat Agus Komarudin, serta Kepala Bidang Produk Barang dan Jasa Industri Olahraga M. Gajah Nata Surya.

"Semoga dari kegiatan ini dapat memberikan kontribusi bagi pengembangan olahraga di tingkat nasional dan mampu mempertahankan dan meningkatkan kualitas produk dan/atau jasa yang dikelola melalui usaha yang baik dan sehat sehingga memberikan solutif dalam menghadapi persaingan industri olahraga di percaturan global," ucap Suryati.

Selain itu dia juga memberi arahan untuk peserta lebih kreatif dalam menciptakan produk olahraga.

"Kita juga harus terus berkreatif dan berkreasi dalam menciptakan produk-produk yang berkaitan dengan olahraga, karena hal ini dapat memberikan kesejahteraan bagi diri sendiri dan masyarakat yang nantinya mampu mengangkat harkat dan martabat negara melalui produk olahraga yang berdaya saing di pasar dunia," katanya.

"Olahraga secara terus menerus dan berimbas kepada meningkatnya industri olahraga di Indonesia," tutup dia

KOMENTAR ANDA